News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Buka Kembali, Pelabuhan Kuala Langsa Lounching Eksport Perdana 7 Maret 2023

Buka Kembali, Pelabuhan Kuala Langsa Lounching Eksport Perdana 7 Maret 2023


Kabar-Investigasi.com
, LANGSA - Setelah sekian lama Pelabuhan Kuala Langsa mati suri selasa 7 maret 2023 akan dibuka kembali melalui Lounching perdana Ekspor Import oleh Gubernur Aceh Achmad Marzuki. Demikian disampaikan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ali Mustafa SE. Ketika memimpin rapat finishing dengan para pengusaha, kepala organisasi perangkat daerah (OPD) dan instansi vertikal lainnya, di Aula Walikota Langsa, Jumat 3 Maret 2023.

Lebih lanjut, dikatakan barang - barang yang dieksport terdiri dari hasil pertanian, perikanan dan perkebunan, melalui Kapal Motor Nagata milik Muslim Banda Aceh dan Kapal KM Bowou Farungo milik Anto dari Tanjung Balai. Kepada para pengusaha lainnya diberi kesempatan untuk memamfaatkan pelabuhan ini, mudah - mudahan dapat diramaikan sesuai jadwal yang telah ditetapkan yaitu, Selasa, Kamis dan Sabtu dengan daerah tujuan Malaysia, yaitu Lumut Port, Hutan Melintang dan Thailand, yaitu Santun Port dan Kantang Port.

Kemudian kegiatan ini juga dihadiri Koordinator Penasehat Menteri Kelautan dan Perikanan Romindahuri, para Bupati/Walikota se Aceh, Kakanwil Bea Cukai Aceh, Forkopimda, Para Kepala SKPD dan Instansi Vertikal lainnya.

Sementara itu Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) kelas IV Kuala Langsa Andi Laisdi SH MH. Dengan pengusaha Kapal Motor Nagata Muslim, menyatakan islah dan saling memaafkan terhadap miskomunikasi yang dihebohkan oleh beberapa media Online. Sebenarnya kata Andi KSOP sangat mendukung bergeraknya ekonomi masyarakat tetapi pihak pengusaha juga harus memenuhi ketentuan - ketentuan yang ada.

Alhamdulillah pemilik Kapal Nagata telah melengkapi semua ketentuan itu, jadi ini bukan kisruh hanya kesalah pahaman saja dan tolong rekan - rekan media untuk tidak dibesar - besarkan yang berakibat Pelabuhan Kuala Langsa dirugikan karena para Pengusaha akan mundur nantinya. Tidak ada masalah yang tidak dapat kita selesaikan sejauh kita masih mau.

Demikian kata Andi setelah menerima permohonan maaf pemilik Kapal Nagata Muslim di Forum rapat Finishing." Reporter : Rusdi Hanafiah.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar

Terima kasih sudah memberikan komentar artikel dari kabar-investigasi.com.