News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Masyarakat Padang Bindu Nonton Bareng Semifinal Sepak Bola AFF U23, Indonesia VS Uzbekistan

Masyarakat Padang Bindu Nonton Bareng Semifinal Sepak Bola AFF U23, Indonesia VS Uzbekistan


Kabar-Investigasi.com
, Empat Lawang Sumsel - masyarakat Desa Padang Bindu Kecamatan Pendopo Barat  malam ini menyaksikan laga semifinal piala AFF U23 Qatar 2024. Dengan menggelar Nonton Bareng (nobar) baik di kabupaten Hinga pelosok desa.


Masyarakat pengemar bola seperti yang kami lihat Saudara Heriyadi, Dading, Dimas, Devin dan yang lainya, riuh dan histeris menyaksikan laga tanding antara kesebelasan Indonesia Vs Uzbekistan.


Pemandangan di sudut  malam  Desa Padang Bindu,tampak bercahaya menyaksikan pertandingan di layar televisi untuk menonton pertandingan tersebut.


Laga Indonesia, versus Uzbekistan berlangsung sengit, hingga babak pertama usai, kedudukan skor imbang kosong sama.


Para pemain semakin seru dan naik lavel ketika dibabak kedua, Indonesia unggul lebih dulu dengan skor satu kosong, namun gol yang di ciptakan Ferrari dianggap gol offside. 


Nasip buruk timnas U-23 Indonesia, gawangnya di jebol nomor 19 Norchaev, dari Uzbekistan, penjebolan gawang pun di tambah pemain nomor 4 Uzbekistan,yang akhirnya mengubah skor menjadi 2-0 sehingga timnas kalah besar.


Pertandingan semakin  panas, setelah Indonesia tertinggal dari Uzbekistan, akhirnya se-orang pemain timnas Indonesia Riski Ridho (5) harus  keluar lapangan yang mendapat kartu merah.


Tambahan waktu 16 menit, Indonesia pun tidak mampu mengejar scor, sehingga anak asuhan Shen Tae yong (Korsel), harus menerima kekalahan dari Uzbekistan dengan scor 0 : 2.


Surya salah satu suporter yang ikut nonton bareng menyampaikan,"Meski kalah ketinggalan duo gold saya sangat puas usaha dan perjuangan timnas Indonesia untuk memperjuangkan nama merah putih,"ucapnya.

Kita tunggu di laga pertandingan selanjutnya Indonesia menang.

(Saroni)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar

Terima kasih sudah memberikan komentar artikel dari kabar-investigasi.com.